Desa  

Sukses Bangun JUT, Warga Desa Bungur Kanor Gelar Syukuran, Dukung Kelancaran Hasil Panen

admin
Img20250122132215 Copy 1103x827

Bojonegoro, – Warga Desa Bungur, Kecamatan Kanor, Kabupaten Bojonegoro mengelar syukuran telah sukses membangun jalan usaha tani sepanjang 650 meter dengan lebar 1’5 meter secara swadaya. Rabu, 22/1/2025

Sebagai upaya meningkatkan hasil produksi pertanian, warga Desa Bungur dan petani sekitar melakukan kegiatan syukuran di lokasi jalan usaha tani (JUT) yang mengarah di jalan sumur sari Desa Bungur, dengan antusias warga pembangunan pengeras jalan usaha tani ( JUT) sudah selesai di kerjakan Sepajang kurang lebih 650 meter dengan lebar 150 meter murni dana swadaya para warga yang mempunyai lahan di sekitar jalan sumur sari.

Dalam kegiatan tersebut, Ketua kelompok swadaya petani Bungur, Supingi menyampaikan, bahwa pembagunan jalan ini untuk senata mata meningkatan hasil produksi pertanian bertujuan untuk

Mempermudah para petani untuk membawa pupuk dan hasil panennya, dan juga tentunya mendukung suksesnya program Ketahanan Pangan Nasional perlu ditunjang dengan sarana transportasi, khususnya akses jalan yang baik dan memadai, sehingga petani tidak kesulitan dalam melaksanakan distribusi pupuk dan pengangkutan hasil panen.

Img 20250122 Wa0102 Copy 700x394

“Saya harap nanti dengan selesainya JUT ini, dapat mendukung kelancaran usaha yang dilakukan petani dalam meningkatkan hasil panen, sehingga tujuan Program Ketahanan Pangan Nasional untuk meningkatkan kesejahteraan petani dapat tercapai sesuai dengan yang diharapkan,” ujarnya.

Supingi menambakan, bahwa jalan ini sudah mendapatkan hibah saluran dengan air yang sudah lancar tapi jalan ya masih berlumpur, pihaknya sepakat untuk membenahi akses jalan usaha tani, karena yang sering menjadi hambatan petani ketika musim penghujan akses jalannya menjadi rusak dan licin.

Oleh karena itu, dirinya bersama warga petani berinisiatif untuk membenahi akses jalan usaha tani secara swadaya dan gotong royong, dengan menata timbunan batu kapur agar jalannya menjadi padat dan mudah dilewati petani saat distribusi pupuk maupun pengangkutan hasil panen.

Ia berharap agar pihak pemerintah kabupaten Bojonegoro terutama dinas pertanian untuk kedepannya bisa ada bantuan untuk pemasangan plat Beton dan melanjutkan saluran agar bisa tebus sampai sumur sari.

Salah satu perangkat desa bungur yang mewakili pemeritah desa menyampaikan, untuk pembagunan jalan ini murni dari dana swadaya warga yang mempunyai lahan sawah sekitar.

“Syukur alhamdulilah, kegiatan ini sukses dan antusias para petani juga tinggi, dan merekajuga bersemangat kerja keras untuk menata akses jalan yang berlumpur menjadi jalan yang padat dan dapat dilalui dan tentunya nantinya bisa meningkatkan hasil panen yang di harapkan,” pungkasnya. (Sl,/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *