Bojonegoro – Gebyar peringati hari Kemerdekan Rebuplik Indonesia yang ke-77 tahun 2022, Pemdes Sumberrejo Kecamatan Sumberrejo Kabupaten Bojonegoro dan seluruh warga masyarakat tumpah ruwah padati jalan untuk melaksanakan kegitan karnaval dan rangkain kegitan tuju belasan.
Dengan penuh semangat perjuangan dan kesederhanaan pemdes Desa Sumberrejo dan 30 RT berhamburan keluar rumah untuk mengikuti kegiatan karnaval, Hal tersebut tidak mengurangi makna peringatan ini, terutama karena tema yang diambil ” Pahlawan” dan Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat.” Minggu 11/9/2022
[irp]
Terlihat dari pantau awak media kostum kegiatan Karnaval yang di gunakan mengabarkan rangkaian cerita sejarah yang terjadi di tahun 1945, mengukir kisah dari generasi tua pelaku dan saksi sejarah kepada generasi muda masa kini. jangan sampai kisah tersebut hilang ditelan zaman.
“Dua tahun pandemi merupakan waktu yang lama untuk menahan rindu merayakan momen kebanggaan rakyat Indonesia. Bersyukur, mulai tahun ini berbagai kegiatan masyarakat, kususnya masyarakat Desa Sumberejo sudah mulai bisa melaksanakan berbagai kegiatan untuk Meriyahkan HUT RI ke-77 pada tahun ini. Kata warga yang gak mau di sebutkan namanya.
Bu Nur, menerangkan,” bahwa Aneka rangkaian kegiatan acara diselenggarakan masyarakat sejak dari awal bulan Agustus 2022. Dari pemasangan bendera merah putih di setiap rumah dan tempat usaha. Menghias lingkungan dengan berbagai pernak pernik, semacam umbul umbul, lampu warna warni dan lain lain. Kerjabakti membersihkan lingkungan sekitar.
[irp]
Tidak lupa warga masyarakat dari berbagai usia, tua dan muda bergembira dalam lomba lomba khas tujuhbelasan salah satunya tenes meja, seni bakat dan bayak lagi dan hari ini puncak kegitan di isi dengan Karnaval keliling Desa. Ungkap Bu nur.
H Mohammad Rifai Kepala Desa Sumberrejo saat di temui di kantor desa menyampaikan,” kegitan karnaval ini kita mengambil tema Pahlawan, “kanapa kok pahlawan,”
Sebagi bentuk rasa syukur dan mengenang jasa jasa pejuang pejuang terdahulu yang sudah mengorbankan jiwa raganya dan nyawa untuk merebut kemerdekaan.
[irp]
Jadi selain itu tentunya untuk memacu anak anak kita untuk mencintai dan mengigat perjuangan para pahlawan yang sudah gugur di Medan perang. Ujar kades.
H Mohammad Rifai menambahkan,” Antusias warga Desa sumberrejo sangat sangat luar biasa karena selama hampir 2 tahun fakum dengan momen momen seperti ini. Pungkasnya. ( sl /red )