Ragam  

Camat Sumberrejo Resmi Menutup Turnamen Forkopimca Cup Tahun 2023

admin
Img 20231105 210513

Bojonegoro – Ajang turnamen Forkompica Cup tahun 2023 resmi ditutup, meski sempat ada ketegangan,  turnamen Forkompica Cup 2023 Sumberrejo berjalan lancar.

Forkopimca Sumberrejo berserta seluruh jajaran Pemerintah Desa Pejambon Kecamatan Sumberrejo Kabupaten Bojonegoro berserta tim panitia karang taruna Tunas Sakti Desa Pejambon turut menghadiri Penutupan Turnamen Forkopimca Cup 2023 oleh Camat Sumberrejo yang bertempat di Lapangan Tunas Sakti Desa Pejambon Minggu, ( 5/11/2023)

[irp]

[irp]

Gunardi Camat Sumberrejo menyampaikan, Atas nama Pemerintah Kecamatan Sumberrejo mengucapkan selamat kepada tim yang lolos menjadi juara satu dan dua berserta juara 3 dan 4 (juara bersama ) dan apresiasi untuk seluruh tim yang telah berpartisipasi dalam Turnamen Forkompica Cup 2023 Kecamatan Sumberrejo.

Melalui pelaksanaan turnamen Forkompica Cup 2023 ini menjadi bagian ajang silaturahmi para pecinta sepak bola, serta menghidupkan gairah olahraga di wilayah tingkat kecamatan sumberrejo khususnya cabang sepak bola.

Dalam pertandingan final kali ini untuk perebutan juara 1 dan juara 2 antara Tim Bogangin FC melawan Tim Sumuragung FC, dari pertandingan perebutan juara 1 di raih oleh tim dari Desa Bogangin FC dan juara 2 di raih tim Sumuragung FC dan juara 3 /4( juara bersama), Butoh FC berserta Talun FC. Semua tim yang masuk final adalah juara, sebab kekalahan dan kemenangan dalam sebuah kompetisi itu adalah hal yang biasa” tuturnya.

[irp]

Dengan berakhirnya kegiatan ini, semoga para peserta bisa mendapatkan manfaat yaitu terpenuhinya semangat berkompetisi, dan dapat menjadi motivasi dalam memacu optimalisasi potensi diri serta mengembangkan olahraga” tambahnya.

Terima kasih kepada seluruh jajaran panitia Karang taruna Desa Pejambon kusunya pemerintah desa Pejambon yang telah menyupot jalananya turnamen Forkompica Cup 2023 dengan lancar dan sukses dan juga para sponsor, pihak pengamanan dan para pihak terkait atas kinerjanya telah menyukseskan kegiatan ini” Pesan Camat.

Diharapkan dengan berakhirnya Turnamen  Forkompica Cup 2023 semua tim yg telah berpartisipasi dapat menjadikan jiwa sportifitas sebagai landasan dalam kompetisi, Penting bagi kita untuk meraih prestasi, akan tetapi lebih sangat penting lagi jika prestasi yang diraih dengan kejujuran, baik kemenangan dan kekalahan diperoleh dengan penuh kehormatan” tutupnya. (Sl/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *