Ragam  

BLT Minyak Goreng dan BST Sembako di Wilayah Kecamatan Sumberrejo Dibagikan

admin

Warning: Attempt to read property "post_excerpt" on null in /home/esorotne/newssatumenit.my.id/wp-content/themes/wpberita/template-parts/content-single.php on line 98

BOJONEGORO – Kementerian sosial menyalurkan bantuan langsung tunai (BLT) minyak goreng dan BST sembako di wilayah Kecamatan Sumberrejo Kabupaten Bojonegoro, pada kamis 14 April 2022

Di kecamatan Sumberrejo sendiri ada sebanyak 5.883 KPM dari 26 Desa dan kegiatan tersebut secara serentak dibagikan bantuan BLT minyak Goreng dan BST sembako.

Dari pantauan awak media “Bantuan yang akan dibagikan berupa uang tunai Rp 500 ribu per Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dengan rincikan, uang tunai Rp 300 ribu/bulan untuk minyak goreng selama 3 bulan bagi penerima BLT minyak goreng. Dan, Rp 200 ribu untuk bantuan sembako selama sebulan di bulan April 2022.

Pembagian BLT minyak goreng dan sembako di kecamatan sumberrejo di bagi menjadi sepuluh (10) lokasi, di karenakan masih keadaan pademi covid-19 agar tidak menimbulkan kerumunan pelaksanaan pembagian BLT miyak gorek penjagaan keaman tetap di jalankanan pihak kepolisian.

Seperti yang di sampaikan petugas dari kantor pos saat ditemui, bantuan ini berupa uang tunai, maka penerima yang akan membelanjakan sendiri bahan pokok seperti minyak goreng dan sembako melalui bantuan uang tunai yang telah diberikan,” ujarnya.

Sesuai dengan SK, uang tunai itu harus digunakan untuk sembako dan tidak diperkenankan untuk membeli rokok atau kebutuhan lainnya. tambahnya.

SJ (50) salah satu penerima BLT minyak goreng menyampaikan,” dengan adanya bantuan subsidi minyak goreng ini saya sangat terbantu sekali, apa lagi di bulan Ramadhan ini semua harga bahan pokok naik perkerjaan susah, saya ucapkan banyak terimakasih kepada pemerintah pusat maupun pemerintah kabupaten Bojonegoro dan instansi yang berwenang, bantuan ini sangat membantu sekali” ucapnya sambil tersenyum bahagia. (slh/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *