Ragam  

Bersama Pemdes Jatigede, Babinsa Koramil Sumberrejo Karya Bhakti Rumah Roboh Milik Bu Sunarti

admin

Bojonegoro – Babinsa Koramil 0813 /09 Sumberrejo bersama pemdes Desa jatigede kecamatan Sumberrejo Kabupten Bojonegoro mengadakan Karya Bakti pembersihan puing-puing rumah roboh milik saudari Ibu Sunarti yang bertempat di Dusun mlagi RT 13 RW 2, Desa jatigede. Jumat 20 Mei 2022.

Rumah yang sudah lama di tingal merantau oleh pemiliknya dan keadanya struktur rumah yang sudah rapuh dan tak terawat tidak bisa menahan air hujan yang di sertai angin pada tiga hari yang lalu.

Serda Ahmad Pujianto menjelaskan,” Rumah Ibu Sunarti roboh disebabkan terjadinya hujan deras yang disertai angin dan bangunan miliknya dalam kondisi rumah tua serta tak mampu menahan air hujan serta hempasan angin, sehingga roboh.

“Hari ini saya bersama warga sekitar melaksanakan gotong-royong untuk membantu mengumpulkan puing-puing bekas rumah yang roboh,Bila sekiranya ada meterial yang masih layak, bisa digunakan untuk membangun kembali rumah milik Ibu Suryani, dia mengatakan,” kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kemanusiaan dan rasa sosial terhadap korban rumah yang ambruk. “Semoga dengan gotong-royong ini dapat meringankan beban korban,” ungkapnya

[irp]

Lanjut, Koramil 0138 /09 merasa senang bisa membantu masyarakat sekitar, dan membantu kesulitan rakyat yang membutuhkan karena termasuk 8 wajib TNI untuk membatu kesulitan rakyat.

Serda Ahmad Pujianto juga menghimbau kepada masyarakat agar lebih waspada dalam menghadapi bencana dan perubahan cuaca ini, yang sewaktu-waktu terjadi,” pungkasnya. ( slh/red )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *